Mengenal 7 Jenis Setting Pada Kalung Berlian Solitaire


Kalung berlian memiliki desain yang beragam untuk memenuhi kebutuhan para wanita. Salah satu desain kalung yang masih populer dan disukai wanita hingga sekarang adalah kalung berlian solitaire. Istilah solitaire sendiri berasal dari Bahasa Inggris yang artinya sendiri atau tunggal. Jadi kalung ini mengandalkan satu berlian saja untuk membuatnya tampak indah dan menarik.


Selain bentuk potongan berlian seperti round cut dan princess cut, jenis setting juga harus menjadi perhatian ketika Anda membeli kalung berlian. Setting sendiri mengacu pada cara berlian dipasang di rangka liontin. Berikut ini adalah tujuh jenis setting yang paling populer:


Prongs Setting

Prongs setting merupakan jenis setting yang paling populer dan banyak digunakan. Karakteristiknya yaitu pengikat yang terdiri dari 4 hingga 6 prongs. Semakin banyak prongs yang disematkan, maka berlian juga akan semakin aman. Prongs setting lebih banyak digunakan pada berlian dengan potongan round cut atau princess cut. Pastikan memilih kalung dengan 6 prongs agar berliannya aman.


Bezel Setting

Bezel setting merupakan jenis setting yang sangat aman karena melingkar penuh di sekeliling berlian. Jenis setting satu ini paling cocok untuk Anda yang memiliki aktivitas tinggi. Berlian akan aman karena rangka menutupi bagian berlian sepenuhnya. Jadi berlian bisa terlindungi dengan sempurna. Salah satu kekurangan bezel setting yaitu bezel yang menutupi berlian. Jadi berliannya tampak lebih kecil dibandingkan ukuran aslinya.



Flush Setting

Flush setting sering diterapkan pada kalung berlian simple. Jenis setting ini terbilang kuno yaitu dengan meletakkan berlian di dalam rangka liontin. Meskipun begitu, flush setting mampu melindungi berlian dengan baik. Cara memasang berlian yaitu dengan melubangi rangka kemudian meletakkan berlian di dalamnya. 


Berlian akan terpasang dengan kuat dan sulit untuk jatuh. Jika menginginkan jenis setting yang aman namun tetap indah, flush setting bisa dijadikan pilihan. Sayangnya hanya berlian kecil saja yang bisa dipasang dengan metode flush setting. Pasalnya berlian harus lebih kecil dari rangka kalung.


Katedral Setting

Katedral merupakan gedung gereja yang memiliki bangunan khas. Seperti nama yang disematkan pada jenis setting satu ini, model setting-nya ternyata terinspirasi dari kubah dan langit-langit katedral. Katedral setting mampu menahan berlian dengan baik karena berlian menempel dengan sempurna di rangka kalung. Kelebihan katedral setting yaitu berlian nampak indah dari bagian sampingnya.


Pave Setting

Pave setting lebih sering digunakan pada cincin berlian dengan banyak berlian kecil. Meskipun begitu ada juga pengrajin yang menggunakannya pada kalung berlian. Pave setting memiliki berlian kecil yang dipasang pada permukaan rangka. Dengan desain tersebut, kalung malah terlihat lebih mewah dan indah.


Channel Setting

Channel setting memiliki fungsi yang hampir sama dengan pave setting yaitu menjadi tempat pemasangan berlian-berlian kecil. Namun Anda juga bisa menemukan kalung dengan channel setting ini. Dibandingkan pave setting, channel setting lebih aman. Pasalnya pengaturan berlian dilindungi dari sisi kanan maupun kiri. Berlian seperti dilindungi oleh sebuah pembatas yang membuatnya lebih aman.


Tension Setting

Jenis setting terakhir adalah tension setting. Ciri khasnya yaitu berlian yang seperti mengambang karena diapit oleh rangka dari sisi kanan dan kiri. Kelebihan tension setting yaitu unik dan cahaya yang dipantulkan sangat baik. Sayangnya jenis setting ini cukup rawan terutama untuk Anda yang memiliki aktivitas tinggi.


Itulah tujuh jenis setting kalung berlian solitaire yang perlu Anda ketahui sebelum membeli. Mondial Jeweler menawarkan untuk Anda berbagai macam kalung berlian dengan berbagai macam setting. Beli di gerai resminya untuk melihat koleksinya secara langsung. Anda juga bisa melihat detail desainnya melalui website www.mondialjeweler.com.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Nyaman Sepanjang Malam dengan Popok Confidence Night

Cincin Simple Minimalis untuk Pernikahan yang Berkesan

Memilih Model Cincin Tunangan Berdasarkan Makna Psikologis